Saturday, September 22, 2012

sikit info kordgitar.net



Belajar Kord Gitar Online

Selamat datang di KordGitar.Net, tempat belajar gitar dengan mudah. Tersedia berbagai diagrams kunci gitar, lengkap dengan variasinya. Ikuti letak jari-jari tangan kiri anda di fret gitar sesuai diagram, lalu bunyikan. Di sini anda juga dapat belajar pengetahuan dasar musik.
Bagaimana Cara Menggunakan Diagram
 
Ada banyak model diagram kunci gitar, tergantung dilihat dari arah mana. Untuk diagram yang di pakai di web ini, arah melihatnya adalah dari atas gitar anda ke bawah. Di diagram, senar 1 (senar yang paling kecil, nada E tinggi), berada di atas, makin ke bawah senar 2,3,4,5, dan 6 paling bawah. Sedangkan penglihatan dari atas gitar anda adalah kebalikannya.
Untuk nomor fret gitar, di diagram dimulai dari kiri, fret 0 berarti paling kiri/senar loss. Lanjut ke kanan fret 1,2,3, dst. Penglihatan dari atas gitar anda untuk nomor fret adalah sama.
Contoh Penerapan
Kunci C7 (Komponen nadanya: c-e-g-bb)
Senar 1 = loss (fret 0)
Senar 2 = telunjuk (fret 1)
Senar 3 = kelingking (fret 3)
Senar 4 = jari tengah (fret 2)
Senar 5 = jari manis (fret 3)
Senar 6 = tidak dibunyikan
fret = 0 , mulai di fret ke-0
Kunci Gantung, misalnya F (Komponen nadanya: f-c-a)
Senar 1 = telunjuk (fret 1)
Senar 2 = telunjuk (fret 1)
Senar 3 = jari tengah (fret 2)
Senar 4 = jari kelingking (fret 3)
Senar 5 = jari manis (fret 3)
Senar 6 = telunjuk (fret 1)
fret = 1 , mulai di fret ke-1
Anda lihat bahwa jari telunjuk dipakai di senar 1, 2, dan 6, di fret 1 semua. Maka jari telunjuk diposisikan tidur menekan semua senar sepanjang fret 1. Lalu diikuti jari tengah di senar 3 fret 2, jari kelingking di senar 4 fret 3, dan jari manis di senar 5 fret 3.
12 Fret Board Gitar
Berikut gambar 12 fret board gitar, yaitu nada-nada apa saja di semua fret-fret gitar. Diagram ini penting untuk mengetahui dengan benar peletakan jari pada kunci gitar yang anda mainkan. Misalnya komponen kunci C adalah c-e-g, maka anda cari di mana saja nada c, e, g tersebut di fret board gitar. Dengan mencoba menyusun jari tangan yang nyaman dan memungkinkan, anda bahkan bisa menemukan banyak sekali variasi tangan kunci C itu, selain formasi standar.
Diagram 12 fret board gitar juga sangat penting untuk bermain melodi.
Fret naik satu berarti not naik 1/2 nada. Misalnya dari senar 1 fret 3 not=G, jika geser 1 fret ke kanan, not naik 1/2 nada menjadi G#, sedangkan jika geser 1 fret ke kiri, not turun 1/2 nada menjadi F#/Gb.
Fret patokan ada pada fret 0, 3, 5, 7, 9, dan 12. Nada senar 1 = senar 6. Nada Fret 0 = fret 12.


Reduane Duckzfalter Ryedho · Works at ☠☠☠☠☠☠ni saya kasih supaya kamu ngak pusing nyarinya....

e |–1—2—3—4————————
B |—————————————–
G |—————————————–
D |—————————————–
A |—————————————–
E |—————————————–

artinya petik senar pertama (paling bawah) berturut-turut mulai dari fret (kolom) 1, fret 2, fret 3, fret 4
|—————————————–
|———————-1—2—3—4—-
|—————————————–
|—————————————–
|—————————————–
|—————————————–

artinya petik senar kedua (dari bawah) berturut-turut mulai dari fret (kolom) 1, fret 2, fret 3, fret 4

|—————0————————-
|———–2——2———————
|——–3————-3—————–
|—–4——————-4————–
|—————————————–
|—————————————–

Artinya
1. petik senar ke-4 (hitung dari bawah) fret (kolom) ke-4 lalu
2. petik senar ke-3 (hitung dari bawah) fret (kolom) ke-3 lalu
3. petik senar ke-2 (hitung dari bawah) fret (kolom) ke-2 lalu
4. petik senar ke-1 (paling bawah) fret (kolom) ke-0 (dilepas)

Cara baca tablature Bagian kedua

Pada bagian ke dua ini hanya menjelaskan cara baca tanda pada tablature

Contoh

|–7/9–
|——-
|——-
|——-
|——-
|——-

Artinya slide petik senar ke satu (paling bawah) pada fret/kolom ke 7 lalu tanpa diangkat
geser ke depan sampe ke senar sembilan (tanpa di petik lagi senarnya).

Contoh

|–9\7–
|——-
|——-
|——-
|——-
|——-

Artinya kebalikannya dari slide.

Contoh

|–7h9– kebalikannya |–9p7–
|——- |——-
|——- |——-
|——- |——-
|——- |——-
|——- |——-

Artinya h (hammer on)
Gampangnya gini tekan dulu senar satu kolom ke tujuh pake telunjuk lalu petik jangan dilepas
lalu pijit senar ke sembilan pake jari manis. Ingat petik hanya sekali untuk dua nada.
Artinya p (full off)
Teken dahulu pada senar satu kolom ke sembilan (pake jarimanis) dan kolom ke tujuh (pake telunjuk).
Lalu petik senar (keluar nada pada kolom sembilan) kemudian angkat jarimanis (keluar nada pada kolom
tujuh).

Contoh

|——-
|–12b–
|——-
|——-
|——-
|——-
Penjelasan sederhana.
Petik senar ke dua kolom duabelas (usahakan pijit dengan tiga jari agar kuat) tahan
lalu geser ke arah atas (bukan ke depan) sampe dapet suara nada senar ke 13 (setengah nada) atau ke 14
(satu nada)

No comments:

Post a Comment